Wednesday, March 28, 2018

Berteologi Natural di Pelataran STT IKSM Santosa Asih

Rekan-rekan SESTI, Staf dan Dosen serta mahasiswa STT IKSM Santosa Asih. Hari ini tanggal, 29 Maret 2018, sehari sebelum menjelang puncak hari PASKAH, saya ingin menulis sebuah artikel dengan topik: "Berteologi Natural di Pelataran STT IKSM Santosa Asih". Berteologi Natural yang dimaksud disini adalah refleksi teologis individual atas apa yang dilihat di halaman Sekolah Tinggi Teologi STT IKSM Santosa Asih. Oleh karena berteologi ini dalam lingkup kecil maka segala percakapan teologi natural warisan teologi natural masa lampau tentu tidak banyak dibicarakan di dalam artikel ini. Penegasan ini menghantar pembaca weblog pada apa yang akan dipaparkan dalam laman ini sebagai hasil berteologi natural yang sifatnya berteologi dalam kesendirian/berteologi secara individual.
Sebelum saya merinci isi teologi natural di pelataran STT IKSM Santosa Asih, baiklah saya kemukakan beberapa definisi dari berteologi yang diambil dari tulisan saya yang dimuat di "Prosiding (hasil tulisan yang dimuat bersama dalam materi seminar) STT Sumatera Utara dengan tema: Soteriologi Biblika Seminar Ilmiah Seharai. Seminar ini di adakan di Medan, 26 Oktober 2013. Artikel saya yang dimuat dalam prosiding tersebut mengusung judul: "Pembimbing Ke dalam Teologi Sistematika.

 Cover Judul Depan

Judul Artikel dalam Prosiding STT SU

Kembali kepada pokok percakapan tentang berteologi. Teologi adalah pikiraan Allah, ajaran Allah dan memimpin kepada Allah. Definisi ini tentu merupakan pengembangan dari arti kata teo dan logos. Logos diartikan perkataan, pikiran, percakapan. Sedangkan Teos berarti Allah. Jadi, berteologi adalah berpikir tentang Allah dan ciptaan-Nya. (lih.artikel Dr.Yonas Muanley, M.Th. Pembimbing Kedalam Teologi Sistematika, dalam Prosiding Soterologi Biblika STT Sumatera Utara,hal. 229).
Berdasarkan definisi di atas, berteologi natural di pelataran STT IKSM Santosa Asih di artikan berpikir tentang beberapa hasil ciptaan TUHAN yang ada di halam STT IKSM Santosa Asih.
Selanjutnya baca berteologi Natural di weblog STT IKSM Santosa Asih

0 comments:

Post a Comment

Selamat Datang

MOHON DUKUNGAN DOA UNTUK ASSESMEN LAPANGAN

TIM BADAN AKREDITASI NASIONAL

PADA TANGGAL 6-8 MARET 2015



Salam Filsafat Yang Berdoa
Yonas Muanley